smaitdzkia.com | Salahsatu program sekolah untuk melatih dan mengembangkan bakat dan kreatifitas siswa baik di bidang managerial kepemimpinan, seni, sains dan literasi ialah dengan memberikan waktu khusus melalui suatu acara rutinan tahunan yang diberi nama Adztionday/Adztion Fest. Untuk tahun ajaran 2019/2020 SMA IT Adzkia menyelenggarakan kegiatan serupa yang ketiga kalinya, sehingga diberi nama Adztion Fest 3.0 bertempat di Gedung Pemuda Olahraga Gelanggang Cisaat Sukabumi dengan mengusung tema “Melukis Masa Depan dalam Bingkai Perjuangan”.
![]() |
Bintang Tamu – Sherly Annavita link video klik disini |
Yang berbeda dari tahun ini ada penambahan layout stage dengan menggunakan LED ukuran besar 3,5 M x 5,5 M dan menghadirkan bintang tamu seorang motivator dari kaum milenial Sherly Annavita. Selain Sherly ada Ridwan Darussalam (CEO Bolu Amor) dan 2 orang Peraih Adzkia Charity Award Kang Engkus Al-Ghetuk (Guru Bahasa Inggris Online) serta Kang Asep Hidayat (Founder Desa Wisata Hanjeli Waluran Sukabumi).
Sebagian besar kegiatan ini diprakarsai oleh seluruh Pengurus OSIS dan siswa/i SMA IT Adzkia yang diketuai sebagai penanggung jawab kegiatan ialah Muhammad Yazid Musyaffa kelas XI.IPS, dari mulai pencarian dana, penyusunan konsep tampilan, dekorasi, undangan calon peserta talkshow dll. seluruhnya dikelola oleh siswa, sedangkan peran guru hanya memberikan masukan dan motivasi serta mengarahkan terhadap suksesnya acara tersebut.
Adztion Fest 3.0 ini menyuguhkan sepecial performance dari siswa/i SMA IT Adzkia, diantaranya :
1. Marchingband
2. Paskibra
3. Tafsir surat Alkahfi
4. Orasi Puisi
5. Paduan suara
6. Tari saman
7. Duet Pidato milenial
8. Nasyied
9. Kabaret
10. Silat Entertaint
11. Adzkia Charity Award (bagi pemuda inspiratif Sukabumi)
12. Talkshow
13. Band
14. Bazar
15. Dll
Animo masyarakat terhadap acara tersebut sangat membludak, mulai dari orangtua siswa, seluruh guru se-SIT Adzkia, Pejabat Instansi Pendidikan, undangan dari sekolah lain dan masyarakat sekitar lebih dari 1.500 orang hadir di acara ini. Seluruh rangkaian acara yang ditampilkan oleh siswa/i SMA IT Adzkia mendapatkan apresiasi dari seluruh penonton yang hadir.
Sampai ketemu di Adztion Fest 4.0 tahun depan, Insya Alloh…
by : khans
DOKUMENTASI KEGIATAN